Secara umum, kurikulum pembelajaran sekolah Adiwiyata adalah sama dengan mayoritas sekolah lain, sesuai jenjang pendidikannya. Hanya saja, green school memiliki beberapa program spesifik yang berhubungan dengan pelestarian lingkungan, seperti: Penjadwalan piket kelas harian. Program jumat bersih, yaitu melakukan kegiatan pelestarian lingkungan sekolah, seperti membersihkan selokan di sekolah, memelihara kebun bunga, menanam bibit sayur, mengolah limbah, dan lain-lain sesuai jadwal yang ditetapkan. Ekstrakurikuler lingkungan, yakni program di luar kegiatan belajar-mengajar yang dilakukan satu minggu sekali dengan melakukan kegiatan berbasis lingkungan, seperti menanam, memelihara, dan mengelola lingkungan sekolah. Adanya fasilitas berbasis lingkungan, seperti taman toga sekolah, kolam ikan, hutan sekolah, atau green house. Terdapat pengelolaan sampah, baik untuk membuat kompos maupun dialihfungsikan menjadi karya seni. Melakukan penghematan sumber energi, seperti air dan listrik, d...